Tutup Pemilihan Bintang Radio 2018 di LPP RRI Sintang, Ini Kata Jarot

oleh

www.ujungjemari.com [SINTANG]-Pemilihan Bintang Radio LPP RRI Sintang Tahun 2018 telah selesai dilaksanakan. Noven Yunus dan Irma Yuni dinobatkan sebagai juara pertama masing-masing kategori pria dan wanita. Peraih hasil terbaik di kompetisi ini akan mewakili LPP RRI Sintang pada pemilihan Bintang Radio tingkat nasional di Jakarta bulan November 2018 mendatang.

Seluruh rangkaian kegiatan di Halaman LPP RRI Sintang  ini ditutup oleh Bupati Sintang Jarot Winarno, pada Minggu,( 7/10/2018) malam.  Ditandai dengan penyerahan sejumlah penghargaan kepada 10 orang finalis terbaik.

 Jarot menilai LPP RRI Sintang telah mengalami perkembangan yang sangat baik. Hal ini juga tampak dalam  kegiatan pemilihan bintang radio yang diikuti oleh para peserta yang semakin berkualitas dari tahun ke tahun.

“ Dari yang kita saksikan tadi pada malam grand final ini, pesertanya luar biasa bagus,” puji Jarot.

Selaku pemerintah Daerah, Jarot menerangkan pihaknya sangat menyambut baik dan mendukung kegiatan pemilihan Bintang Radio yang sudah menjadi even rutinitas tahunan di lembaga RRI. Kegiatan semacam ini adalah wadah untuk mencurahkan bakat dan potensi generasi muda, khusunya dibidang tarik suara.

“Saya Harapkan ke depan grand final bintang radio bisa kita lakukan di Stadion supaya lebih ramai,” harap Jarot.

Jarot berpesan kepada peserta yang belum mendapat hasil terbaik pada kesempatan ini supaya tidak terlalu kecewa, melainkan terus mengasah potensi diri dan kembali tampil pada kesempatan yang akan datang.

“jadikan pengalaman sebagai motivasi untuk lebih baik lagi kedepannya,” pesan Jarot.

Jarot memastikan akan membantu dana pembinaan untuk juara pertama bintang radio dan para pendamping yang akan berangkat ke Jakarta mewakili Sintang.

“jadi yang menang masih punya waktu satu bulan untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin sebelum berkompetisi  di tingkat nasional. Mudah mudahan saya bisa hadir di Jakarta nanti,”ungkap Bupati Sintang.

Jarot mengatakan, rasa percaya diri merupakan hal penting yang harus dikantongi peserta ketika berkompetisi terutama di luar daerah. Menurut Jarot banyak even di level nasional yang mampu dimenangkan oleh generasi muda kalbar.

“kita bersama sudah saksikan para peserta dari Landak, Nanga Pinoh, Nanga Silat, Kelam Permai dan Sintang, semua sudah sudah bagus. Namun, saat tampil di luar Sintang, saya melihat ada yang kurang dari peserta kita adalah rasa percaya diri, padahal banyak even yang mampu dimenangkan oleh anak-anak dari Kalbar di level nasional,” terang Jarot.

Agus Irwansyah  salah satu anggota dewan juri menerangkan pemenang kompetisi ini harus benar benar mempersipakan diri sebelum berangkat mewakili RRI Sintang di tingkat nasional. Agus  menjelaskan bahwa tim dewan juri sudah memilih para peserta yang memiliki suara yang khas dan  dinilai mampu  mewakili  LPP RRI Sintang.

“kami masih menemukan kelemahan para peserta seperti kurang jelasnya artikulasi. Harusnya para peserta bisa membedakan antara tampil biasa dan saat mengikuti lomba. Kami banyak mendengar pengucapan yang salah. Kalau bernyanyi saat lomba, artikulasi harus bagus dan jelas. Seperti mengatakan AKU harus AKU bukan AKYIU. ” terang Agus.

“ Yang sudah menang jangan sampai membuat malu RRI Sintang,  terus  giat berlatih, “ pesannya. (TM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *