Pemkab Sintang Tanggapi Usulan Pembangunan di Serawai-Ambalau

oleh
Wakil Bupati Sintang, Melkianus

SINTANG, KALBAR- Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang, melalui Wakil Bupati Sintang, Melkianus menaggapi usulan pembangunan di Kecamatan Serawai dan Ambalau yang disampaikan Anggota DPRD Kabupaten Sintang yakni meminta Pemerintah Daerah agar memperbaiki atau meningkatkan pembangunan jalan di jalur sungai serawai.

Melkinus mengatakn usulan tersebut akan menjadi perhatian Pemerintah Daerah dalam melakukan perencanaan serta penentuan prioritas dalam penganggaran pembangunan sesuai dengan kemampuan keuangan daerah yang tersedia, serta sesuai dengan mekanisme sistem perencanaan pembangunan daerah yang berlaku.

“Seperti kita ketahui bersama bahwa sistem perencanaan pembangunan daerah serta pengalokasian anggarannya harus terdapat sinkronisasi sejak penyusunan rencana kerja, penganggaran sampai dengan pelaksanaannya, agar dalam pertanggungjawaban pelaksanaan kegiatan tidak menimbulkan permasalahan,” jelasnya, Jumat 13 Oktober 2023.

Terhadap masukan agar memperbaiki atau meningkatkan pembangunan jalan Serawai – Ambalau, bahwa ruas jalan Serawai – Ambalau pada tahun 2023 telah masuk dalam kegiatan rekonstruksi jalan, sementara volume pekerjaan akan disesuaikan dengan anggaran yang tersedia.

“Terkait dengan masukan agar jalan sampai ke Jungai Kecamatan Ambalau lebih diperhatikan, Pemerintah Daerah sependapat atas masukan tersebut, namun dalam perencanaan dan penganggaran harus tetap berpedoman pada mekanisme dan sistem perencanaan pembangunan daerah yang berlaku seperti yang kami jelaskan tersebut diatas,” jelasnya.

Melkianus menerangkan adanya banyak kebutuhan infratruktur di Kabupaten Sintang yang mengalami kerusakan parah namun tidak dapat ditangani dengan baik. Hal tersebut dikarenakan APBD Sintang terbatas sehingga tidak mampu mengakomodir banyak.

“Sintang ini luas, dengan dana yang terbatas kita sulit mewujudkan pemerataan pembangunan. Sehingga anggaran yang ada itu untuk kebutuhan skala prioritas dan medesak,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *