SINTANG- Satgas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Sintang merilis perkembangan terkini kasus covid-19 dalam sepekan terakhir terhitung sejak tanggal 11-17 Januari 2021.
Koordinator bidang komunikasi publik Satgas covid 19 Kabupaten Sintang, yang juga Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Sintang Kurniawan mengatakan dalam sepekan terkahir pihaknya telah melakukan swab test terhadap 195 orang. Dari hasil swab test 28 orang diantaranya dinyatakan positif.
“minggu ini juga ada 23 orang pasien yang sembuh namun ada satu pasien yang meninggal dunia,” terang Kurniawan, Selasa (19/01/2021).
Sekarang ini kata Kurniawan ada 69 pasien yang dirawat. 5 orang pasien dirawat di ruang isolasi khusus, 9 pasien diruang isolasi mandiri dan 55 pasien lainnya di rusunawa.
“Total konfirmasi covid-19 dari awal berjumlah 556 orang, 492 orang dinyatakan sembuh dan 7 orang meninggal dunia,” ujarnya.
Lebih lanjut kata Kurniawan dalam sepekan terkahir pihanya juga melakukan rapid test terhadap 430 orang, 23 diantarnya dinyatakan positif.
“kita sudah melakukan rapid test terhadap 24.604 orang. 2.370 orang dinyatakan positif dan 2.399 orang berstatus OTG atau orang tanpa gejala. Smenetara total orang yang di swab berjumlah 8.494 orang. 556 orang dinyatakan positif. 492 pasien sembuh dan 7 pasien meninggal dunia,” terangnya.
Pihaknya terus mengimbau kepada masyarakat supaya selalu mematuhi protokol kesehatan seperti yang dianjurkan pemerintah.
“melawan corona ini tanggung jawab kita bersama, mari patuhi selalu protokol kesehatan dengan disiplin menerapkan 3M yakni rajin mencuci tangan, mengenakan masker, dan menjaga jarak,” imbaunya.
Meski kasus covid-19 masih mengalami penambahan, Kurniawan berharap pandemi tersebut segera berakhir sehingga aktivitas dapat kembali normal seperti sedia kala. “maka kita jangan kalah lawan corona. Pandemi ini berdampak buruk pada semua sektor kehidupan,” pungkasnya. (Tim-Red)