www.ujungjemari.com, SINTANG- Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Tuah Mangasih mengatakan, pengelolaan keuangan Kabupaten Sintang Tahun anggaran 2018 kembali meraih predikat opini wajar tanpa pengecualian (WTP) untuk yang ke-7 kalinya dari hasil pemeriksaan BPK RI merupakan prestasi yang sangat luar biasa, maka dari itu pihaknya memberikan apresiasi kepada pemerintah atas prestasi kerja keras itu.
“Hal ini merupakan salah satu bentuk sinergitas baik itu antar jajaran pemerintah daerah dalam ruang lingkup organisasi perangkat daerah dan juga sinergitas pemerintah daerah bersama legislatif yang sangat baik untuk pembangunan Kabupaten Sintang,” ungkap Tuah Mangasih saar di Gedung DPRD Sintang, Jumat (28/06/2019) Kemarin.
Menurutnya setiap capaian ini sangat membanggakan kita semua, Untuk itu seluruh jajaran pemerintah kabupaten Sintang perlu meningkatkan kinerja dalam rangka mewujudkan pengelolaan keuangan yang lebih baik profesional dan akuntabel. Terutama masih banyak persoalan piutang dan aset yang harus kita selesaikan.
“maka kami badan anggaran DPRD Sintang menyarankan kepada Bupati Sintang melalui Inspektur Kabupaten kedepannya untuk lebih giat dalam menyelesaikan persoalan piutang dan aset yang hingga saat ini belum selesai,” bebernya.
Baca Juga : [related_posts] |
Bupati Sintang Jarot Winarno, mengatakan pemkab Sintang memang patu bangga laporan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD tahun anggaran 2018, oleh BPK RI kembali memberikan penilaian WTP, “sehingga 7 kali secara berturut-turut, kita mampu mempertahaknakan penilaian terbaik tersebut.
“Kami menghaturkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Sintang, atas konstribusinya terutama dalam penyusunan anggaran dan pengawasan politis, sehingga di tahun anggaran 2018 kita mampu mendapat penilaian WTP kembali,” ucap Jarot lagi,
Ucapan terima kasih juga ia sampaikan kepada BPK RI perwakilan Kalimantan Barat yang telah memberikan pembinaan laporan keuangan kepada pemerintah Kabupaten Sintang. Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sintang, yang telah memberikan dukungan, partisipasi dan mampu menciptakan suasana yang kondusif terhadap pembangunan daerah di tahun anggaran 2018.
“Khusus kepada seluruh pejabat dan aparatur pemerintah kabupaten sintang, saya minta untuk terus bekerja lebih cerdas dan lebih profesional lagi, agar pelayanan publik dan pembangunan daerah kita membuahkan hasil yang maksimal,” pintanya. (Tim-Red)