Sarana Pendukung Pariwisata Harus Dibangun

oleh
Wakil Ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward

 

Wakil Ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward

www.ujungjemari.com, SINTANG – Wakil ketua DPRD Kabupaten Sintang, Jeffray Edward  meminta kepada pemerintah Kabupaten Sintang untuk terus menggali potensi destinasi pariwisata baru yang ada di Kabupaten Sintang.  Selain akan membuka peluang usaha yang bisa langsung menyentuh masyarakat luas di semua lapisan dan juga akan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui retribusi dan pajak.

“ pemerintah diminta untuk mendukung kemajuan wisata dengan membangun sarana pendukung seperti jalan jembatan yang layak dan membuat yang berhubungan dengan kepariwisataan,” pintanya.

Jeffray mengatakan banyak potensi wisata di Kabupaten Sintang namun masih belum ditata dan dikelola dengan baik, “kontribusi dalam peningkatan asli daerah di sektor pariwisata juga akan lebih besar kalau tertata dengan baik,” bebernya.

Baca Juga : [related_posts]

Menurutnya sarana pendukung untuk pariwisata penting jadi perhatian pemerintah. Karena akan berdampak pada daya tarik objek pariwisata tersebut. “sarana pendukung seperti akses jalan harus dibangun supaya memundahkan masyarakat atau turis mengunjungi objek wisata,” pungkasnya.

Wakil bupati Sintang Askiman mengatakan pemerintah Kabupaten Sintang secara bertahap mengembangkan potensi pariwisata yang ada. Kabupaten  Sintang mempunyai banyak potensi parawisata yang meliputi wisata alam, wisata budaya, wisata buatan. Pemerintah Kabupaten Sintang sampai saat ini terus melakukan promosi untuk memperkenalkan parawisata guna menarik para wisatawan baik wisatawan dalam negeri maupun nluar negeri, yang mana setiap tahunnya mengalami peningkatan yang cukup efektif meski belum secara luas dikenal oleh semua masyarakat.

“Promosi yang telah dilaksanakan oleh pemerintah Kabupaten Sintang antara lain : promosi dalam dan di luar negeri (mengikuti pameran) parawisata melaksanakan event-eventseperti kelam tourism festival, Sintang expo, gawai dayak dan hari jadi kota Sintang. Pengembangan parawisata Kabupaten Sintang perlu dukungan yang optimal tidak hanya dari pemerintah dan dinas-dinas terkait, tetapi juga adanya senergisitas dengan wisatawan dan masyarakat,” bebernya. (Tim-Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *