Sabet Prestasi, LEMKARI Sintang Terima Bonus Dari Pemkab

oleh

www.ujungjemari.com, SINTANG- Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sintang, Dr. Hendrika mewakili Wakil Bupati Sintang, Drs. Askiman, MM menyerahkan penghargaan kepada pimpinan Lembaga Karatedo Indonesia Cabang Sintang di Balai Pegodai komplek rumah Dinas Wakil Bupati Sintang, Rabu (20/02/2019).

Hendrika mengatakan Kegiatan turnamen menjadi wadah pembinaan bagi atlit olahraga Sintang khususnya dalam bidang bela diri, “capaian yang sudah dilakukan LEMKARI ini merupakan perwujudan visi pembangunan kita, menjadikam masyarakat Sintang yang sehat melalui olahraga,” ujar Hendrika.

Menurut Hendrika kegiatan ini merupakan bentuk kegiatan positif di luar sekolah yang sangat membanggakan. Dengan keikutsertaan tersebut, anak-anak Sintang dapat menjadi kaum muda pemenang, terlebih sudah ada yang ikut pembinaan melalui latihan bela diri karate sejak dini. “Kami berharap bonus yang diterima ini, jangan dilihat dari jumlahnya namun dilihat apresiasi pemerintah atas prestasi yang telah diraih. Semoga bisa menjadi motivasi bagi para atlit dan anggota Lemkari lainnya,” pungkasnya.

Baca Juga : [related_posts]

Penghargaan ini diberikan Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang atas kontribusi LEMKARI Sintang pada kejuaraan Karate Open Tournamen LEMKARI antar pelajar se-Kalimantan Barat di Singkawang tanggal 18 – 19 Desember lalu. Pada kesempatan ini Hendrika juga menyerahkan bonus bagi para atlit, manajer dan offisial dari LEMKARI Sintang.

Ketua Komtek LEMKARI Sintang, Sadarli, SH  mengatakan bonus  bagi para atlit merupakan penghargaan dan dukungan dari pemerintah Kabupaten Sintang, “Ini merupakan motivasi bagi anak-anak kita, terlebih lagi prestasi kita di Singkawang kemarin sangat membanggakan, Semoga kedepannya terus berprestasi , ” kata Sadarli.

Dia mengatakan pada turnamen tersebut LEMKARI Sintang mendapatkan posisi sebagai runner up. Ada 23 atlit yang mendapatkan mendali, 7 mendali emas,  9 mendali perak dan 7 mendali perunggu. Ada 126 orang anggota LEMKARI Sintang hadir pada acara tersebut.

“semoga kedepan kita dapat menorehkan prestasi yang lebih baik lagi,” harapnya.

Anggota DPRD Sintang, Fraksi Golkar, Abdurrazak ( Dok : Tim)

Anggota DPRD Sintang, Abdurazak mengaku bangga dengan torehan prestasi yang berhasil diraih kontingen LEMKARI Sintang pada kejuaraan Karate Open Tournamen LEMKARI antar pelajar se-Kalimantan Barat di Singkawang Desember lalu.

“semoga prestasi yang diraih adik-adik kita ini semakin momotivasi  mereka dapat meningkatkan prestasi serta memacu generasi muda lainnya berani menuangkan bakat mereka, khusunya di bidang olahraga,” harapnya.

Politisi Golkar ini juga menginginkan agar KONI Sintang terus mengembangkan potensi olahraga dengan memberdayakan pemuda. Pihaknya kata Dia akan terus mendukung KONI dalam mengembangkan potensi yang ada, sehingga mampu bersaing dengan daerah-daerah lainnya.

“Kita akan terus mensuport agar perkembangan olahraga di Kabupaten Sintang tidak tertinggal dari daerah-daerah lain, sehingga atlet yang ada dapat membawa harum nama Kabupaten di kancah nasional,” ujarnya.

Selain itu, kata dia, melalui berbagai pelatihan yang diselenggarakan KONI dapat memberdayakan generasi muda yang mempunyai potensi dan harus didukung secara penuh, dengan fasilitas yang memadai baik itu dari moril maupun materil.

“Untuk mewujudkan semua itu memang perlu dukungan dari semua pihak untuk terus memajukan olahraga di Kabupaten Sintang dengan terus memberdayakan generasi muda,” ucapnya.

Untuk itulah dirinta meminta sebagai generasi muda jangan pernah jalan ditempat saja, bisa terus memberikan kontribusi bagi Kabupaten Sintang. “Dengan giat berlatih maupun belajar mengembangkan bakat dan potensi yang dimiliki,” pungkasnya.

Dia juga  mengapresiasi langkah Pemkab Sintang yang memberikan Bonus bagi para Atlit berprestasi tersebut,” Bonus tersebut adalah penghargaan dan Pembinaan dari Pemerintah Kabupaten Sintang guna memacu para atlit supaya terus mengasah kemampuannya dan berprestasi,” pungkasnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *