SINTANG, KALBAR- Ketua DPD Partai Golkar Kalimantan Barat Maman Abdurrahman bakal menjadi Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di kabinet Presiden dan wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Saat ini Maman masih menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029. Ia juga menjabat sebagai wakil ketua komisi VII di DPR RI.
Sebelumnya Maman menjadi salah satu tokoh yang dipanggil Presiden terpilih, Prabowo Subianto, ke kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin 14 Oktober 2024.
Pria kelahiran Pontianak, Kalimantan Barat ini sudah memastikan dirinya ditugaskan menjadi Menteri UMKM di pemerintah Prabowo- Gibran.
Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Toni Mengaku bangga ada putra daerah Kalimantan barat direkrut menjadi menteri di kabinet pemerintahan 2024-2029.
“Saya sebagai ketua Fraksi Golkar DPRD Sintang dan ketua harian DPD Golkar Kabupaten Sintang sangat mendukung dan bersyukur. Terima kasih kepada pak Presiden Republik Indonesia telah memberikan kepercayaan kepada pak Maman, karena di Kalimantan ini habis pak Hamzah Haz, baru Pak Maman yang jadi menteri,” ujar Toni kepada awak media Sintang, baru baru ini.
Toni yakin, Maman mampu melaksanakan tugasnya terkait pengembangan UMKM di Indonesia termasuk Kabupaten Sintang.
“Kami yakin pak Maman menguasai bidang itu, apalagi seperti di Sintang ini ada banyak UMKM. Kita yakin dibidang pengembangan UMKM beliau paham betul. Untuk itu kita patut bangga dan bersyukur,” ucap Toni.