SINTANG- Sebagai upaya untuk membantu mengatasi ekonomi petani di masa pandemi. Kodim 1205/Sintang menggelar pelatihan pembuatan pupuk organik kepada perwakilan Babinsa jajaran Kodim Sintang, yang dilaksanakan di Eks lapangan terbang Kapuas Kanan Hulu, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat pada Sabtu (16/01/2021)
Pada kegiatan tersebut Kodim 1205/Stg menggandeng Dinas Pertanian Kabupaten Sintang. Ada dua orang pemateri pembuatan pupuk organik, yakni ibu Rusriwati dan bapak Rismanto. Mereka dari tim Penyuluhan Pertanian Dinas Pertanian Sintang.
Dandim 1205/Sintang, Letkol Inf Eko Bintara Saktiawan Penyuluhan pembuatan pupuk organik penting dilaksanakan mengingat harga pupuk sangat tinggi dipasaran. Hal tersebt mempengaruhi rendahnya daya beli pupuk dan pengelolahan lahan hanya dilakukan sebagian saja..
Dia berharap dengan adanya penyuluhan pembuatan pupuk organik masyarakat khusunya petani dapat menghasilkan dan memanfaatkan pupuk buatan sendiri serta dapat mengarap lahan secara optimal tanpa terkendala ketersediaan pupuk.
“dengan adanya pupuk buatan sendiri masyarakat petani dapat memanfaatkan lahan yang ada secara optimal. kita harapkan petani dapat produksi pupuk organik sesuai kebutuhan,” ujarnya,
Dikatakan juga, bahwa bahan – bahan pembuatan pupuk organik tersebut diantaranya POC (pupuk organik cair), eco emzyme, biochar dan pestisida nabati.
“Keempat pupuk tersebut adalah pupuk yang terbuat dari bahan-bahan alami, seperti arang, serabut kelapa, air kelapa, dedaunan, em4 (bakteri baik buat pertumbuhan tanaman), dan tebu. Prosesnya di fermentasi setelah 1 minggu baru bisa kita gunakan,” jelas Dandim.
“Pupuk ini bisa kita gunakan pada tanaman dan tumbuhan padi, sayuran – sayuran dan tumbuhan lainnya. Hal ini adalah suatu yang bisa menguntungkan bagi petani dengan biaya yang sangat murah meriah,” tambahnya.
Dandim juga memberikan motivasi kepada para Babinsa untuk mengajak masyarakat memanfaatkan alam sekitar. “Berikan ilmu yang telah dikuasai supaya bermanfaat bagi orang banyak, bahan dari pada pupuk ini dapat kita temukan di sekeliling kita dan kita tidak perlu mengeluarkan biaya banyak,” pesan Dandim
“Manfaatkan serta serap betul – betul ilmu yang didapat dari penyuluhan hari ini,” tegasnya.
Oleh : Pendam XII/Tpr
Editor : Tim Ujungjemari