Sat Lantas Polres Sintang Gelar Bersih-bersih Tempat Ibadah

oleh

SINTANG, KALBAR- Satlantas Polres Sintang Polda Kalbar menggelar aksi bakti religi membersihkan tempat-tempat ibadah di kota Sintang.

Kasat Lantas Polres Sintang, Iptu Nanda Sulvy Pratama, menyampaikan bahwa kegiatan yang berbasis sosial kerja bakti membersihkan tempat ibadah tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-68.

“Kegiatan bakti religi ini kita gelar di tiga lokasi. Yaitu di Gereja KPI, Klenteng Vihara Dewi Kwan In, dan di Surau Al-mukminun. Kita bangga kegiatan ini mendapat respon positif dari masyarakat,” ujar Kasat Lantas saat dijumpai diruang kerjanya, Rabu 13 September 2023.

Menurutnya aksi simpatik ini, selain berfungsi meningkatkan soliditas dan jiwa sosial dari anggota, juga untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, sehingga terjalin sinergitas antara Polri dan masyarakat.

“Semoga dengan kegiatan-kegiatan yang positif ini dapat bermanfaat kepada masyarakat, Hal itu sebagai perwujudan Polantas hadir di tengah-tengah masyarakat.

Kasat menyampaikan sedikit ada 4 kegiatan yang sudah dan akan dilaksanakan dalam rangka HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-68.

“Bersih bersih rumah ibadah sudah kita laksanakan, kemudian nanti juga ada anjangsana ke Purnawirawan anggota polri. Kemudian nanti juga ada bakti sosial untuk masyarakat yang membutuhkan. Puncak acaranya kegiatan kita laksanakan di aula polres,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *