SINTANG, KALBAR– Puluhan rumah di Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang, akan menerima bantuan rehabilitasi melalui Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) tahun 2024.
Hal tersebut disampaikan oleh Camat Sintang, Tatang Supriyatnasaat dijumpai media ini di Pendopo Bupati Sintang, Selasa 5 November 2024 kemarin.
Tatang mengatakan bahwa program ini bertujuan untuk membantu warga miskin agar dapat memperbaiki rumah mereka, serta memenuhi kebutuhan utama masyarakat, yaitu tempat tinggal yang layak dan aman.
“Tahun ini, program BSPS mencakup dua desa dan satu kelurahan di Kecamatan Sintang, jumlahnya sekitar 20 an rumah,” ungkap Tatang.
Tatang berharap program BSPS ini berkontribusi dalam pengentasan kemiskinan dengan meningkatkan kualitas rumah warga.
“Tentunya melalui program ini, kami berharap bisa membantu menuntaskan kemiskinan di daerah ini, serta memenuhi kebutuhan utama masyarakat, yaitu kebutuhan rumah yang layak huni,” katanya.
Program BSPS ini memberikan bantuan untuk memperbaiki atau merenovasi rumah yang tidak layak huni agar menjadi lebih baik dan lebih aman. Penerima manfaat program ini adalah warga yang rumahnya masuk dalam kategori tidak layak dan memenuhi syarat untuk mendapatkan bantuan.
“Kami berharap penerima manfaat benar-benar memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya,” ujar Tatang.
Menurutnya sejak tahun 2018, program BSPS di Kecamatan Sintang telah memberikan manfaat besar bagi masyarakat, meskipun masih ada beberapa rumah yang belum terjangkau.
“Seperti yang tadi saya sampaikan tahun ini, ada sekitar 20-an rumah yang akan mendapatkan bantuan untuk direhab. Kami berharap kedepannya, program ini juga bisa kembali diberikan kepada desa atau kelurahan lainnya di Kecamatan Sintang,” ujarnya.